Join the forum, it's quick and easy

Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

WRITE READ SHARE FUN AND FRIENDLY

NimbuzzKancut_Black  NimbuzzBocari  NimbuzzBlackgun.Frendly  NimbuzzRancid_radio  NimbuzzSangkuriang  NimbuzzV_yant  NimbuzzBlack_Kawer  NimbuzzThe$Grim

WELCOME IN WORD FORUM THE BEST FRIENDLY

    Pernak Pernik Bobotoh PERSIB #2

    fajar_vikerz
    fajar_vikerz
    MODERATOR
    MODERATOR


    Jumlah posting : 108
    Join date : 2010-08-25
    Age : 34
    Lokasi : pandeglang

    Pernak Pernik Bobotoh PERSIB #2 Empty Pernak Pernik Bobotoh PERSIB #2

    Post by fajar_vikerz Wed 8 Jun 2011 - 23:58

    Dari Persija Pindah ke Persib
    Kisah Fahmi Noer Ilham
    MEMILIKI seorang ayah bernama Rachmat, mantan
    pemain Persija Pusat era 1980-an dan pernah satu
    tim bersama Rahmad Darmawan tidak membuat
    saya mencintai klub Ibu Kota. Bahkan, meski saat
    ini saya tinggal di Kemayoran, Jakarta, tetap tidak
    membuat saya cinta tim Macan Kemayoran.
    ...
    Justru sebaliknya, sang rival alias PERSIB Bandung
    adalah klub yang sangat saya cintai. Bukan karena
    saya lahir di Kota Cimahi. Namun, karena Persib
    adalah tim besar yang membuat saya bangga
    kepadanya.
    Sebenarnya, ketika masih di Sekolah Dasar saya
    begitu fanatik dengan Persija. Sampai-sampai
    hampir setiap pertandingan saya selalu
    menyaksikan aksi Bambang Pamungkas dkk.
    Namun, suatu kejadian yang sangat membuat
    saya takut adalah saat melihat tawuran antar
    suporter Persija. Dari sana, saya akhirnya mulai
    berpaling dan mengamati Persib.
    Beranjak SMP saya mulai memperhatikan
    permainan Maung Bandung. Ternyata, saya mulai
    tertarik dengan Permainan Persib yang menarik
    layaknya Barcelona dengan gaya tiki taka-nya.
    Meski saat ini gaya permainan itu jarang terlihat,
    namun saya tetap mencintai Persib.
    Begitu fanatiknya terhadap Persib, setiap
    pertandingan yang Persib lakoni pasti saya tonton,
    meski hanya dari layar televisi. Bahkan, ketika
    Persib U-21 bertanding di GOR Soemantri
    Brojonegoro, saya sempatkan untuk menonton
    langsung. Meski akhirnya saya dikeroyok suporter
    Ibu Kota, namun hal itu tidak menyurutkan
    semangat saya untuk tetap mendukung Persib.
    Sebagai bobotoh, saya berharap musim depan
    Persib bisa mengembalikan kejayaan masa lalu.
    Sekaligus saya punya mimpi, bobotoh bisa
    kembali menonton langsung Persib bertanding di
    Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta.
    Saya yakin, SUGBK pasti akan dibanjiri atribut biru
    milik Persib. Semoga Persib juara musim depan.

      Current date/time is Sat 27 Apr 2024 - 7:36